Skip to main content

Posts

Showing posts from 2020

suatu pemahaman

Realitas Pengetahuan oleh : D E P      kita mungkin terpaksa mengingkari kemungkinan untuk memperoleh pengetahuan, atau mungkin sampai kepada suatu kesimpulan bahwa yang kita punyai hanyalah kemungkinan-kemungkinan dan bukannya kepastian. manusia memiliki begitu banyak kelebihan sebagai makhluk hidup, diantaranya adalah metode dalam berfikir yang begitu menakjubkan, baik itu dipergunakan secara benar maupun salah. tentunya semua itu tak terlepas dari karunia tuhan shang yang atma.  kehidupan tak mungkin lepas dengan yang namanya pengetahuan, dari pertama melihat dunia hingga usia renta. ketika bayi memperoleh pengetahuannya dengan ajaran orang tuanya, atau orang sekitarnya. belajar mgejah dari proses pendengaran yang sering diungkapkan orang tuanya. John Locke, penganut empirisme Britania, mengungkapkan ketika manusia itu terlahir akalnya seperti buku harian yang kosong (tabula rasa) tanpa isi sebuah tulisan apapun, dan di dalam buku itu dicatatnya pengalaman-pengalaman indrawi.